Meski Beraroma Busuk Senyawa Proprionate Bisa Cegah Obesitas

Sebuah senyawa pada makanan mampu menekan nafsu makan sehingga mencegah kenaikan berat badan pada mereka yang memiliki berat badan berlebih. Hal ini sangat bermanfaat untuk mengatasi masalah obesitas dalam skala besar. 

Peneliti menunjukkan jika unsur tersebut terbuat dari senyawa alami yang ditemukan dalam makanan. Senyawa ini yang membuat seseorang jauh lebih kenyang. Akibatnya mereka memiliki porsi makan yang lebih sedikit. 

Uji coba mula-mula menunjukkan jika orang-orang dengan berat badan berlebih. Mereka secara teratur selama 6 bulan mengonsumsi makanan dengan dipadukan dengan unsur tersebut mengalami penurunan berat badan yang signifikan. Kebiasaan ini dapat membantu menghilangkan lemak di perut. 

Senyawa ini mengandung molekul asam lemak yang disebut proprionate. Agar rasanya jauh lebih enak saat dikonsumsi, peneliti menempelkan senywa ini bersama dengan inulin. Penelitian ini dilakukan oleh Imperial College Londonyang dipimpin oleh Professor Gary Frost

Proprionate sebenarnya memiliki aroma yang busuk. Namun saat Anda menempelkannya pada inulin, akan memiliki sedikit rasa meskipun agak pahit,” ujar Frost. 

Proprionate ini diproduksi secara alami di dalam pencernaan manusia ketika serat makanan yang tidak tercerna difermentasikan oleh bakteri dalam usus. 

Proprionate diproduksi untuk menstimulasi terbentuknya hormon 'penekan napsu makan' dari dalam usus mengirimkan yang sinyal ke otak dan membuat seseorang bisa merasa kenyang.
Namun jumlah serat makanan yang diperlukan untuk bisa memunculkan efek ini ternyata 10 kali lebih banyak
dari jumlah normal. Serat makanan yang dibutuhkan sekitar 10 gram per hari, jumlah rata-rata dikonsumsi orang Inggris.

“Molekul seperti proprionate menstimulasi timbulnya hormon dalam usus untuk mengatur napsu makan, tapi Anda perlu asupan serat dalam jumlah banyak untuk menciptakan efek yang kuat. Saat ini kami ingin meneliti cara yang lebih efisien untuk mengirim molekul proprionate ke dalam usus,” jelas Professor Frost

Tes yang dilakukan terhadap 20 relawan yang diberikan tambahan propionate-inulin dalam makanannya menemukan jika jumlah makan mereka lebih kecil 14 persen. Dibanding dengan relawan yang hanya diberikan zat inulin saja. 

Dalam jangka waktu sekitar 24 minggu, sebanyak 60 relawan dengan berat badan berlebih, berat badannya cenderung turun setelah diberikan proprionate-inulin. Dibandingkan dengan mereka yang yang hanya diberikan inulin saja. 

Professor Frost mengatakan jika diet konvensional dengan menggunakan pil hanya berfokus pada turunnya berat badan. 

“Biasanya orang dewasa mengalami kenaikan berat badan antara 0.3kg hingga 0.8kg per tahun. Inilah strategi baru untuk mencegah hal tersebut,” jelas Frost. 

“Kami tidak berfokus untuk menurunkan berat badan, namun mencegah agar berat badan Anda tidak naik lalu badan Anda menjadi gemuk. Dalam jangka waktu yang lama, bahan makanan khusus seperti ini bisa mencegah kenaikan berat badan sehingga berguna bagi kesehatan masyarakat,” tegasnya.

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan unsur komposisi makanan, dan bukanlah untuk dijadikan sebagai obat,

Uji coba selanjutnya akan menunjukkan apakah hasil dari penelitian ini bisa membantu orang-orang untuk mencegah berat badannya naik kembali setelah berdiet. 

Sumber :
http://food.detik.com/read/2014/12/23/062305/2785051/900/3/meski-beraroma-busuk-senyawa-proprionate-bisa-cegah-obesitas

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "Meski Beraroma Busuk Senyawa Proprionate Bisa Cegah Obesitas"

Posting Komentar